Cara Mengatasi Windows Update Tidak Jalan - Windows 10 memiliki banyak file update, namun kadangkala dalam proses update windows 10 ini sendiri mengalami masalah. Salah satu masalah yang sering dijumpai para pengguna windows 10 saat melakukan update adalah proses windows update yang tidak jalan atau biasa disebut windows update stuck biasa tampilan berapa persen proses update windows 10 akan terhenti misalnya berhenti di 0%, 25%, 30% dll. Nah... dalam kesempatan kali ini Beriteknol akan membahas mengenai cara untuk mengatasi windows update yang tidak jalan.
Untuk bisa mengatasi windows update yang tidak jalan atau stuck, lakukan cara berikut ini :
1. Dari WinX Menu, buka Command Prompt (Admin). Ketik perintah berikut satu per satu dan tekan Enter.
Dua kode diatas digunakan untuk melakukan stop terhadap service proses update windows 10 yang berjalan pada sistem.
Baca juga :
Cara Upgrade Windows 10
Cara Update Windows 10 Lama
2. langkah selanjutnya adalah kita masuk ke ke folder C: \ Windows \ SoftwareDistribution dan hapus semua file dan folder di dalamnya. Tekan Ctrl + A untuk melakukan seleksi pada semua file dan kemudian delete file-file tersebut.
Apabila file-file tersebut sedang digunakan, dan kita tidak bisa menghapus beberapa file, restartlah komputer. Setelah restart, jalankan perintah di atas lagi. Sekarang kita akan dapat menghapus file dari folder Software Distribution yang disebutkan di atas.
3. Setelah menghapus semua file yang ada pada folder software distribution, kita dapat me-restart komputer atau kita dapat mengetikkan perintah berikut satu per satu di CMD, dan tekan Enter untuk me-restart Layanan terkait Windows Update.
Kemudian jalankan windows update lagi.
4. Selesai. setelah melakukan serangkaian langkah di atas kita akan dapat mendownload dan menginstal update windows 10 tanpa kendala dan kita tidak akan mengalami windows update tidak jalan.
Setelah selesai, kita akan melihat bahwa restart juga telah dijadwalkan. Pilihlah restart immediatelly agar proses berjalan sempurna.
Demikian artikel tentang Cara Mengatasi Windows 10 Update Tidak Jalan, semoga dengan adanya artikel ini dapat memberikan manfaat bagi para pengguna windows yang mengalami kesulitan dalam meng-update windows.
Windows Update Tidak Jalan |
Mengatasi Windows Update Tidak Jalan
Untuk bisa mengatasi windows update yang tidak jalan atau stuck, lakukan cara berikut ini :
1. Dari WinX Menu, buka Command Prompt (Admin). Ketik perintah berikut satu per satu dan tekan Enter.
net stop wuauserv
net stop bits
Dua kode diatas digunakan untuk melakukan stop terhadap service proses update windows 10 yang berjalan pada sistem.
Baca juga :
Cara Upgrade Windows 10
Cara Update Windows 10 Lama
2. langkah selanjutnya adalah kita masuk ke ke folder C: \ Windows \ SoftwareDistribution dan hapus semua file dan folder di dalamnya. Tekan Ctrl + A untuk melakukan seleksi pada semua file dan kemudian delete file-file tersebut.
Apabila file-file tersebut sedang digunakan, dan kita tidak bisa menghapus beberapa file, restartlah komputer. Setelah restart, jalankan perintah di atas lagi. Sekarang kita akan dapat menghapus file dari folder Software Distribution yang disebutkan di atas.
3. Setelah menghapus semua file yang ada pada folder software distribution, kita dapat me-restart komputer atau kita dapat mengetikkan perintah berikut satu per satu di CMD, dan tekan Enter untuk me-restart Layanan terkait Windows Update.
net start wuauserv
net start bits
Kemudian jalankan windows update lagi.
4. Selesai. setelah melakukan serangkaian langkah di atas kita akan dapat mendownload dan menginstal update windows 10 tanpa kendala dan kita tidak akan mengalami windows update tidak jalan.
Setelah selesai, kita akan melihat bahwa restart juga telah dijadwalkan. Pilihlah restart immediatelly agar proses berjalan sempurna.
Demikian artikel tentang Cara Mengatasi Windows 10 Update Tidak Jalan, semoga dengan adanya artikel ini dapat memberikan manfaat bagi para pengguna windows yang mengalami kesulitan dalam meng-update windows.
Terimakasih telah membaca artikel ini tentang Cara Mengatasi Windows 10 Update Tidak Jalan, saya berharap artikel ini dapat bermanfaat. Dan apabila kalian suka dengan artikel ini, jangan lupa untuk share ke berbagai sosial media kalian atau dengan meng-klik pada tombol sosial media di bawah... Beriteknol
0 komentar:
Posting Komentar