Tutorial BAIK Scripting Language: Looping atau Perulangan di BAIK-Lang - Sebuah perulangan atau looping merupakan fungsi dasar yang dimiliki oleh semua bahasa pemrograman.Dalam bahasa BAIK-Lang sendiri juga memiliki sintax untuk menuliskan perulangan atau looping. Dalam kesempatan kali ini Beriteknol akan membahas mengenai Looping atau Perulangan dalam Bahasa Pemrograman BAIK.

Tutorial BAIK Scripting Language Looping atau Perulangan di BAIK


Ada dua tipe perulangan di bahasa pemrograman BAIK-Lang, yaitu yang pertama menggunakan pernyataan SELAGI... LAKUKAN... BALIKLAGI... dan yang kedua menggunakan pernyataan  UNTUK... ULANG... LAGI... mari kita bahasa 2 macam perulangan dari bahasa pemrograman BAIK ini.

Baca juga:
Membuat Aplikasi Sederhana Menggunakan Bahasa Pemrograman BAIK
Tutorial BAIK Scripting Language Logika If Else
Tutorial BAIK Scripting Language: Mengenal Switch Case Di BAIK-Lang

1. Looping atau Perulangan SELAGI... LAKUKAN... BALIKLAGI...
Dalam jenis looping ini hampir sama dengan penggunaan while... do... di bahasa pemrograman lain. contoh penggunaannya adalah seperti berikut:

selagi (...keadaan...) lakukan
    pernyataan.......
baliklagi

2. Looping atau Perulangan UNTUK... ULANG... LAGI...
Kemudian looping dari bahasa BAIK-Lang yang kedua yaitu menggunakan UNTUK... ULANG... LAGI... pernyataan ini hampir sama dengan menggunakan for.... do... di bahasa pemrograman yang lain. Contoh penggunaan dari pernyataan ini adalah sebagai berikut:

untuk (...keadaan...) ulang
    pernyataan.....
lagi 

Untuk lebih bisa memahami tentang looping dalam bahasa pemrograman BAIK-Lang berikut ini beriteknol memberikan contoh kode program dengan perulangan di BAIK-Lang.

# Belajar pemrograman BAIK 04

# Fungsi looping dengan bahasa pemrograman BAIK

tulis "-==FUNGSI LOOPING DI BAIK-LANG==-\n"
tulis "\n"



tulis "==FUNGSI SELAGI... LAKUKAN... BALIKLAGI...==\n"

# Deklarasi variable
a = 0

selagi (a<10) lakukan
    tulis "Selagi step : ", a, "\n"
    a = a+1
baliklagi

tulis "\n"
tulis "==FUNGSI UNTUK... ULANG... LAGI...==\n"
untuk (i=0; i < 10; i++) ulang
    tulis "Untuk step : ", i, "\n"
lagi 

tamat

simpan kode tersebut dengan nama belajarbaik04.ina, kemudian jalankan perintah di terminal atau command dengan perintah:

$ baik belajarbaik04.ina

Demikianlah artikel kali ini tentang Tutorial BAIK Scripting Language: Looping atau Perulangan di BAIK-Lang, semoga artikel ini dapat memberikan manfaat untuk teman-teman yang ingin berlajar bahasa pemrograman BAIK-Lang. Terimakasih.

Terimakasih telah membaca artikel ini tentang Tutorial BAIK Scripting Language: Looping atau Perulangan di BAIK-Lang, saya berharap artikel ini dapat bermanfaat. Dan apabila kalian suka dengan artikel ini, jangan lupa untuk share ke berbagai sosial media kalian atau dengan meng-klik pada tombol sosial media di bawah... Beriteknol

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top